Monitoring dan evaluasi kegiatan Pendampingan Desa Merah

By ADMINBAPPEDA 20 Nov 2019, 15:17:17 WIB Pemsosbud

Berita Terkait

Berita Populer

Monitoring dan evaluasi kegiatan Pendampingan Desa Merah

Bappeda Kabupaten Purworejo beserta Perangkat Daerah di Kabupaten Purworejo turut serta mendampingi Kabid Kelembagaan Dinas KUKM Provinsi Jawa Tengah Bapak Bima Kartika SH., MM. bersama Tim  Provinsi melakukan monitoring dan evaluasi kegiatan Pendampingan Desa Merah yaitu Desa Puspo Kecamatan Bruno pada hari Rabu, 6 November 2019. Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Tengah berupaya membantu percepatan pengentasan kemiskinan di Kabupaten Purworejo dengan cara bermitra dengan pihak lain. Dalam kegiatan ini ada  25 kegiatan yang sudah direncanakan dan dilaksanakan sejak tanggal 3 Oktober 2019 waktu penanda mulainya pendampingan.

Kegiatan yang dievaluasi berupa progress Penyerahan Dana RTLH Baznas Purworejo 1 unit An. Roifin, Penyerahan Dana UPZ Dinkop 2 unit An. Sanis dkk, Penyerahan Dana RTLH BAZNAS 5 Unit (An. Saepurrohman dkk), Penyerahan Dana Jamban BAZNAS 7 unit ditambah 3 Unit, Penyerahan Dana RTLH ditambah Jamban Gerakan Koperasi 1 unit (An. Minanto), Penyerahan Dana Jamban Gerakan Koperasi 1 unit, Pencairan Dana RTLH Disperakim Prov 3 unit (An. Mamiyah dkk), Progress proposal dan pencairan tambahan 3 org penerima RTLH Disperakim Prov (An. Manisem dkk), Progress RTLH Kemensos 50 unit, Bantuan bagi 4 Kelompok Usaha Bersama (Kelompok Intan Harapan, dkk), Bantuan PROPENDAKIN kepada Pak Darsodi dkk, Progress pemasangan tower Telkomsel,Progress program bantuan PLN (pembebasan biaya pemindahan sambungan listrik sementara, penambahan tiang listrik dan bantuan alat), Progress bantuan dari PT. Phapros (Air Bersih + Stunting), Progress bantuan sertifikasi 230 bidang tanah dari Kantor Pertanahan Purworejo, Progress bantuan bibit dari Dinas LHK Prov., Progress bantuan water torn dari PDAM Purworejo, Progress pengembangan usaha Kelompok Gula Semut, Progress penyusunan proposal bantuan rabat jalan dari PT. Solusi Bangun Indonesia (holding Semen Indonesia & Holcim), Progress administrasi kependudukan (akte kelahiran, kepemilikan KTP dan KK, akte pernikahan), Progress dari Pertamina untuk Penambahan Aspal, Rencana Penyerahan Bantuan Alat dari PT. Jamkrida Jateng bagi Kelompok Usaha Opak, Rencana Penyerahan Bantuan Jamban dari PT. Jamkrida Jateng bagi Masyarakat, Rencana Penyerahan Bantuan Jamban dari PT. Phapros sebanyak 2 unit @3 juta bagi Masyarakat, Rencana Penyerahan Bantuan Perlengkapan Posyantu 2 unit @3 juta bagi Masyarakat.