- Pengajuan Harmonisasi Raperbup RKPD 2026 dan Perubahan RKPD 2025
- Konsultasi Rancangan Awal RPJMD 2025-2029 di Provinsi Jawa Tengah
- Rapat Persiapan Musrenbang RPJMD
- Rapat Verifikasi Pokok-Pokok Pikiran DPRD
- Rapat Koordinasi Tim Penjamin Mutu RUD 2025 Bahas Seleksi Tahap Lanjutan
- Forum Perangkat Daerah BRIDA Propinsi Jawa Tengah dalam Rangka Penyusunan Renja 2026 dan Renstra 2025-2029
- Rapat Persiapan Musrenbang RPJMD
- Rakor dan CB Keris Jateng
- Asistensi Daring Indikasi Geografis Garam Jetis Purworejo Digelar, Fokus pada Identitas Produk dan Penguatan Komunitas
- Bapperida Matangkan Penilaian Kinerja Perangkat Daerah Lewat Zoom Meeting
Pemkab Purworejo akan bangun Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT)
Berita Terkait
- Lokakarya Penguatan Kapasitas P3A Komponen A Program Strategic Irrigatuon Modernization and Urgent Rehabilitation Project (SIMURP)0
- Review Rancangan Akhir RKPD Kab. Purworejo Tahun 2023 oleh Inspektorat0
- Staf meeting Laporan Penyerapan Kinerja Bulan April dan Halal Bihalal0
- Rapat Koordinasi Pembentukan Komisi Irigasi Kabupaten Purworejo0
- APKASI MENGINISIASI PROGRAM KEDAIREKA DIRJIN DIKTI KE PEMKAB KAB PURWOREJO0
- Rakor Evaluasi Capaian Kinerja Penguatan Kapasitas Kelembagaan Irigasi (KPI) Komponen A Program SIMURP0
- Rapat Koordinasi Penyusunan Renstra DAK Infrastruktur0
- Rapat Koordinasi dan Desk Reimbursement Integrated Participatory Development and Management of Irrigation Program (IPDMIP)0
- Dialog Gubernur dengan Bupati/Walikota di Kawasan Purwomanggung dan Subosukowonosraten0
- Rapat Persiapan Lomba Krenova Tingkat Provinsi Jawa Tengah0
Berita Populer
- SURPRISE
- Kemendagri Selenggarakan Sosialisasi Permendagri Nomor 70 Tahun 2019 tentang Sistem Informasi Pemerintahan Daerah
- SOSIALISASI DAK NON FISIK TAHUN ANGGARAN 2021 BIDANG KESEHATAN
- Purworejo Ditunjuk Sebagai Salah Satu Percontohan Mapping Permendagri 90 Tahun 2019
- Bappedalitbang mengikuti Bimbingan Teknis Pemanfaatan Data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE)
- Sosialisasi Fraud Risk Assessment (FRA)
- Muatan Teknis Substansi Lembaga tentang Perencanaan Menjadi Bekal Bagi Peserta Pelatihan Dasar CPNS Kabupaten Purworejo
- LOWONGAN TENAGA PENDAMPING MASYARAKAT (TPM) DAN KOORDINATOR TENAGA PENDAMPING MASYARAKAT (KTPM) PROGRAM STRATEGIS IRRIGATION MODERNIZATION AND URGENT REHABILITATION PROJECT (SIMURP) PADA WILAYAH KERJA
- Pembahasan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri 130/736/SJ tentang Percepatan Implementasi Sistem Informasi Pemerintahan Daerah oleh Tim Penyusun RKPD Tahun 2021
- Sosialisasi Arah Kebijakan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Tahun 2024

Pemkab Purworejo pada tahun 2022 ini akan membangun Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) melalui pembiayaan yang bersumber dari Dana DAK. PLUT-KUMKM merupakan lembaga mediasi bagi pengembangan UMKM dan Koperasi yang mencakup peningkatan kinerja produksi, kinerja pemasaran, akses ke pembiayaan, pengembangan SDM melalui peningkatan kapasitas kewirausahaan, teknis dan manajerial serta kinerja kelembagaan dalam rangka meningkatkan daya saing KUMKM. Melalui PLUT KUKM dapat mendorong peningkatan kapasitas dan kemandirian UMKM melalui penyediaan jasa non finansial yang menyeluruh, terintegrasi dan bersifat stimulus.
Dalam rangka mengoptimalisasi, maka Pemkab Purworejo pada 17-18 Mei 2022 melaksanakan studi tiru pembentukkan kelembagaan PLUT terbaik di Indonesia, yaitu PLUT KUMKM Kabupaten Subang. PLUT Kabupaten Subang dinobatkan sebagai PLUT Pengembang UMKM Terbaik di tingkat nasional nasional dan mendapat penghargaan Dharma Krida Baraya Adikarya Nugraha pada gelaran “8th UNS SME’s Summit & Awards 2021. Saat ini ada lebih 70 PLUT KUMKM yang tersebar di seluruh Indonesia. Pengelolaan PLUT KUMKM Kabupaten Subang dilakukan oleh UPT dimana pembentukkannya dilakukan pada tahun 2017 yang terdiri dari Kepala PLUT (PNS, Kabid. Koperasi DKUPP), Pengelola PLUT-KUMKM (Non PNS) sejumlah 2 orang petugas administrasi, 1 orang petugas perpustakaan, 1 orang petugas keamanan, dan 1 orang petugas kebersihan, dan Konsultan Pendamping sejumlah 5 orang yaitu Konsultan Kelembagaan, Produksi, Sumber Daya Manusia, Operasi Usaha Promosi dan Pemasaran, serta Administrasi dan Keuangan. PLUT KUMKM Kabupaten Subang dalam menjalankan proses bisnisnya membentuk kelembagaan pentahelix dimana melibatkan unsur pemerintah, akademisi, pelaku usaha, masyarakat atau komunitas, dan media dalam melakukan pendampingan kepada UMKM. PLUT KUMKM Kabupaten Subang berposisi sebagai sebuah wadah untuk mengakomodir UMKM yang sebelumnya mendapatkan pelatihan oleh dinas-dinas. Dalam menjalankan proses bisnisnya, konsultan pendamping berperan penting untuk menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi UMKM, oleh karena itu dalam proses rekrutmennya harus disiapkan dengan matang dimana salah satu kategorinya adalah kemampuan dan pengalaman pemberdayaan masyarakat. Melalui kegiatan studi tiru ini, diharapkan pembangunan dan pengembangan PLUT KUMKM di Kabupaten Purworejo dapat berjalan lancar dan pada masa operasionalisasinya dapat meningkatkan kinerja urusan koperasi dan UMKM serta membawa UMKM naik kelas sehingga pada akhirnya dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat di Kabupaten Purworejo.