Penyaluran Program Bantuan Sosial Jaring Pengaman Sosial Masyarakat Terdampak Covid-19 dari Gubernur Jawa Tengah di Kabupaten Purworejo

By Pemsosbud 22 Mei 2020, 13:48:14 WIB Pemsosbud

Berita Terkait

Berita Populer

Penyaluran Program Bantuan Sosial Jaring Pengaman Sosial Masyarakat Terdampak Covid-19 dari Gubernur Jawa Tengah di Kabupaten Purworejo

Pada hari Jumat tanggal 21 Mei 2020 pukul 10.00 WIB bertempat di Kantor Pos Purworejo dilaksanakan kegiatan lauching penyaluran program bantuan sosial jaring pengaman sosial masyarakat terdampak Covid-19 dari Gubernur Jawa Tengah di Kabupaten Purworejo. Acara dihadiri oleh Bupati Purworejo H. Agus Bastian, S.E.,M.M, Sekretaris Daerah, Kejaksaan Negeri, Kepolisian Resort Purworejo, Assisten III Sekda, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Pelaksana BPBD, Bappeda, DinsosdukKBPPPA, Dipermades, Kantor Pos Purworejo.
Dalam laporannya Kepala Kantor Pos Purworejo Bambang Purbo Wastono menyampaikan data penerima sebanyak 18.454 keluarga penerima manfaat. Pola penyaluran door to door dan melalui komunitas yang terdekat dengan penerima bantuan. Dalam sambutannya Bupati Purworejo H Agus Bastian, S.E.,M.M. menyampaikan bahwa pandemi Corona sudah sangat luas penyebarannya di Kabupaten Purworejo. Total kasus Covid-19 di Kabupaten Purworejo sudah mencapai 74 kasus dengan 15 orang berhasil disembuhkan. Masyarakat purworejo diharapkan dapat mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya dalam rangka memutus mata rantai penularan Covid -19.
Pandemi Covid-19 juga memberikan dampak pada sektor ekonomi selain pada sektor kesehatan. Bantuan dari provinsi kepada masyarakat terdampak berupa Sembako yang dibagikan hari ini berupa beras, minyak goreng dan telur senilai Rp. 900.000,-. Acara dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis kepada perwakilan warga penerima.