Penerimaan Piagam Penghargaan Finalis PPD 2022

By Bidang Rendalev 24 Okt 2022, 09:48:23 WIB Rendalev

Berita Terkait

Berita Populer

Penerimaan Piagam Penghargaan Finalis PPD 2022

BANYUMAS – Bappeda Provinsi Jawa Tengah melakukan penyampaian peringkat 6-10 Penghargaan (Perencanaan Pembangunan Daerah) PPD Kabupaten/ Kota Provinsi Jawa Tengah Tahun 2022 pada Kamis, 20 Oktober 2022 di Hotel Java Haritage, Purwokerto, Kab. Banyumas. Hal ini tertuang pada Keputusan Gubernur Jawa Tengah No. 002.5/14 Tahun 2022 tentang Penerima Penghargaan Pembangunan Daerah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2022.

Kabupaten Purworejo sebagai finalis menempati peringkat 8 dengan nilai 5,92, mendapatkan piagam penghargaan dan insentif bantuan keuangan sebesar Rp 150.000.000,00 (seratus lima puluh juta rupiah) di tahun 2023.

Diharapkan penilaian di awal tahun 2023 untuk dokumen RKPD Kab. Purworejo Tahun 2023, Kabupaten Purworejo dapat menjadi finalis lagi dan meningkat peringkatnya. Pun juga insentif Bankeu dapat dioptimalkan untuk meningkatkan prestasi perencanaan ke depannya. ~fid