Finalisasi Dokumen Profil Sosial Ekonomi dan Kelembagaan (PSETK) DI Penungkulan

By bidang_epw 30 Sep 2020, 06:19:13 WIB Bidang PPMPSDAIK

Berita Terkait

Berita Populer

Finalisasi Dokumen Profil Sosial Ekonomi dan Kelembagaan (PSETK) DI Penungkulan

PSETK merupakan dokumen yang digunakan sebagai data dasar penyusunan rencana dan program peningkatan kinerja pengelolaan irigasi partisipatif pada suatu Daerah Irigasi. Oleh karena itu keberadaannya menjadi sangat penting. PSETK mendeskripsikan profil sosial, ekonomi, teknis dan kelembagaan terhadap suatu daerah irigasi. Penyusunan PSETK sebaiknya dilakukan sebelum penyusunan dokumen Survey Investigasi Design (SID). Dokumen PSETK merupakan salah satu Disbursement Link Indikator (DLI) untuk Program IPDMIP, yaitu DLI-3.

Pada tahun 2020, Kabupaten Purworejo menargetkan menyusun 5 dokumen PSETK kewenangan kabupaten yaitu DI Penungkulan, DI Ploro, DI Jrakah, DI Kalimeneng Kiri dan DI Kedondong. Tahapan-tahapan telah dilaksanakan mulai dari penyusunan Tim Penyusun PSETK, sosialisasi Tingkat Kabupaten, sosialisasi tingkat Daerah Irigasi dan penelusuran jaringan. Setelah dilaksanakan kegiatan FGD dilanjutkan dengan Finalisasi Dokumen PSETK. Kegiatan ini diikuti oleh KPIU Bappeda, DPUPR, DPPKP, Konsultan ISAI Regional IV Jateng dan KTPM/TPM IPDMIP. (/fse).