RAPAT KOORDINASI PENANGANAN ANAK TIDAK SEKOLAH (ATS) TAHUN 2024

By bidang_epw 28 Mar 2024, 10:35:28 WIB Bidang PPMPSDAIK

Berita Terkait

Berita Populer

RAPAT KOORDINASI PENANGANAN ANAK TIDAK SEKOLAH (ATS)  TAHUN 2024

Pada Hari Rabu Tanggal 6 Maret 2024 bertempat di Ruang Rapat Bidang PPMPSDAIK Bappedalitbang Kab. Purworejo telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Penanganan Anak Tidak Sekolah (ATS) Thaun 2024, dihadiri oleh perwakilan dari Dindikbud, Dinpppapmd, Dinkominfostasandi, Bagian Kesra Setda serta Kemenag.

  1. Rapat koordinasi ini sebagai tindak lanjut Sosialisasi Penanganan Anak Tidak Sekolah di Jawa Tengah yang dilaksanakan pada Hari Selasa Tanggal 30 Januari 2024 bertempat di Bappeda Prop Jateng dan Workshop Pengembangan Rencana Aksi Daerah Penanganan Anak Tidak Sekolah (ATS) pada Rabu-Kamis, 31 Januari s.d. 1 Februari 2024 di Kampus SMKN Jawa Tengah.
  2. Tahapan yang harus dilaksanakan dan menjadi rencana tindak lanjut setiap kabupaten adalah :
  1. Menyusun nota dinas kepada bupati agar pelaksanaan penanganan ATS menjadi komitmen pimpinan, sampai pada menyusun tagline.
  2. Menyusun Tim Penanganan ATS tingkat kabupaten yang terdiri dari beberapa instansi dan lembaga terkait, seperti Kemenag, PKK, NU, Muhammadiyah, Baznas, dll.
  3. Persiapan infrastruktur server backbone daerah oleh Dinkominfostasandi.
  4. Menyusun RAD Penanganan ATS oleh Tim Penanganan ATS dengan penanggungjawab Bappedalitbang.
  5. Menyediakan basis data LTM dan DO by name by address oleh Dindikbud.
  6. Membentuk tim Penanganan ATS di tingkat desa.
  7. Menyusun RADes Penanganan ATS yang didahului dengan bimtek penyusunan RADes kepada desa.
  8. Rekonfirmasi basis data LTM dan DO by name by address melibatkan sekolah dan desa yang terdapat ATS.
  9. Menyusun mekanisme pengembalian ATS bersama tim Penanganan ATS dan PKBM.
  10. Pengembalian ATS ke sekolah oleh PKBM, pemerintah desa, DinPPPAPMD dan Dindikbud.

k.  Pendampingan ATS yang sudah kembali ke sekolah untuk memastikan anak sekolah sampai minimal SMA/sederajat.

l.   Monitoring dan Evaluasi untuk memastikan proses penanganan ATS berjalan dan pengembalian ATS ke sekolah terlaksana sesuai target waktu.