Pendampingan Verifikasi dan Validasi Data Anak Tidak Sekolah (ATS)

By Pemsosbud 30 Mei 2024, 13:56:55 WIB Bidang PPMPSDAIK

Berita Terkait

Berita Populer

Pendampingan Verifikasi dan Validasi Data Anak Tidak Sekolah (ATS)

Senin, 20 Mei 2024 Bappedalitbang melaksanakan pendampingan verifikasi dan validasi data Anak Tidak Sekolah (ATS) di Kecamatan Bruno. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memastikan seluruh desa di Kecamatan Bruno telah melaksanakan verval data ATS. 

Petugas verifikasi dan validasi data ATS di Desa Kecamatan Bruno sebagian besar telah selesai melaksanakan validasi data di SIMATS. Namun validasi data belum dilengkapi dengan keterangan dari status ATS secara rinci, seperti usia lebih dari 18 tahun, keterangan nama sekolah untuk anak yang kembali bersekolah, keterangan anak tidak melanjutkan sekolah maupun putus sekolah. Selain itu, hampir semua desa belum mengisi pada menu permasalahan dari sisi ekonomi/sosial/kesehatan/lainnya. Kedua hal tersebut perlu dilengkapi untuk melihat kondisi dan permasalahan ATS di Kecamatan Bruno dan Kabupaten Purworejo pada umumnya.

Desa didorong untuk melakukan upaya intervensi pada ATS yang sudah diverifikasi. Setelah melakukan verval di lapangan desa sudah mengetahui kondisi masing-masing ATS, sehingga desa sudah memahami anak-anak tersebut mana saja yang bisa segera dimotivasi untuk bisa kembali ke sekolah melalui proses PPDB sekolah formal pada tahun ajaran ini ataupun anak yang bisa didorong mengikuti PPDB di SPNF atau PKBM terdekat.