Sertijab Ketua TP PKK dan Pelantikan Tim Pembina Posyandu Kecamatan.

By muji t handoyo 12 Mar 2025, 14:05:37 WIB sekretariat

Berita Terkait

Berita Populer

Sertijab Ketua TP PKK dan Pelantikan Tim Pembina Posyandu Kecamatan.

Pada hari Rabu 12 Maret 2025 telah dilaksanakan serah terima jabatan Ketua Tim Penggerak PKK dan Pelantikan Tim Pembina Posyandu Kecamatan. dari Ketua Tim Penggerak PKK lama yaitu ibu Dra Erna Setyowati kepada Tim Penggerak PKK yang baru Ibu Raja Thifal Mazaya Izzati SIKom yang merupakan merupakan istri Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi SIKom MSi.
selain itu juga dilaksanakan pelantikan TP Posyandu yang dilantik adalah Ketua TP PKK Kecamatan. Menurut sambutan Wabup Bapak Dion Agasi, Posyandu dan PKK sekarang berjalan sejajar (dulu hanya bagian dari Pokja 3 TP PKK).
Tugas Posyandu tidak hanya penimbangan bayi tetapi lebih kepada ikut mensukseskan 6 SPM Pembangunan Daerah. Diharapkan TP PKK dan Posyandu memiliki kader-kadet yang langsung terjun ke masyarakat, memastikan pendataan yang detail tentang kondisi masyarakat sampai ke tingkat Dasar Wisma. Untuk selanjutnya dikolaborasikan dengan OPD pengampu SPM. Sehingga harapannya kebutuhan tiap keluarga dapat dijamin oleh Pemerintah Daerah bahkan Provinsi maupun Pusat.