Empat Tim Presentasikan Kajian Strategis Pengembangan BUMD di Purworejo

By litbang 09 Mei 2025, 11:37:02 WIB litbang

Berita Terkait

Berita Populer

Empat Tim Presentasikan Kajian Strategis Pengembangan BUMD di Purworejo

Purworejo BAPPERIDA Kabupaten Purworejo menyelenggarakan Seleksi Presentasi Riset Unggulan Daerah (9/5) dengan tema Pengembangan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), bertempat di Ruang Rapat Bapperida. Kegiatan yang berlangsung dari pukul 08.00 hingga 15.00 WIB ini dibuka oleh Kepala Bidang Riset dan Inovasi Daerah (RIDA), Sri Palupi, SE, M.Si. Seleksi ini menghadirkan dewan juri yang berasal dari berbagai institusi, yaitu:

  • Dr. Senen Budi Prasetyo, SE, M.Si. (BRIDA Provinsi Jawa Tengah)
  • Anggit Wahyu Nugroho, S.Si., M.Acc. (Setda Kabupaten Purworejo)
  • Sri Palupi, SE, M.Si. (Bapperida Kabupaten Purworejo)
  • Yani Amu, STP, M.Si. (Bapperida Kabupaten Purworejo)

Masing-masing tim peserta diberikan waktu selama satu jam untuk mempresentasikan gagasan riset mereka, sekaligus menjawab pertanyaan dari dewan juri terkait urgensi, relevansi, metodologi, kontribusi ilmiah, dan unsur kebaruan dari riset yang diajukan.

Adapun judul-judul riset yang dipresentasikan antara lain:

  1. Kajian Pembentukan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) pada Sektor Pariwisata di Kabupaten Purworejo
  2. Kajian Strategi Pengembangan BUMD Berbasis Kinerja dalam Perspektif Balanced Scorecard pada Perumda Air Minum Tirta Perwitasari Kabupaten Purworejo
  3. Optimalisasi Strategi BUMD dalam Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Purworejo
  4. Kajian Analisis Peningkatan Kinerja Keuangan Perusahaan Daerah Aneka Usaha Kabupaten Purworejo

Melalui seleksi ini, diharapkan terpilih riset yang mampu memberikan rekomendasi strategis dan inovatif dalam pengembangan BUMD sebagai salah satu penggerak utama ekonomi daerah dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Purworejo.